Koto Tangah Simalanggang, Rabu 22 Desember 2021.
Setelah melaksanakan serangkaian tes seleksi Calon Pengurus Badan Usaha MIlik Nagari Koto Tangah Simalanggang (Bumnag Kotasima) yang dilaksanakan semenjak hari Jum'at Tanggal 17 Desember 2021 yang diawali dengan Kemampuan analisa Business Plan dari masing-masing pendaftar. Kemudian dilanjutkan dengan Tes Tertulis tentang pengetahuan umum dan Bumnag itu sendiri. Setelah itu para peserta mengikuti tes kemampuan komputer dan akuntansi yang dilanjutkan dengan interview.
Dalam Interview tersebut Pansel menghadirkan Camat Payakumbuh Bapak Jonianto, S.STP, Pendamping Desa Ibuk Suci Permata Bunda, SE dan Wakil Ketua Bamus Bpk Hasrul Chaniago. Dari serangkaian tes tersebut Pansel telah melaksanakan rapat pleno pembahasan dan penetapan hasil seleksi pada Selasa malam tanggal 21 Desember 2021 yang lalu dengan menetapkan 7 orang kandidat calon Direktur Bumnag Kotasima yang akan bertarung dengan memaparkan rencana kerja (Business Plan) yang telah dibuat sebelumnya.
Nantinya akan dipilih 3 orang kandidat terbaik yang akan mempresentasikan program kerjanya didalam Musyawarah penetapan pengurus Bumnag Kotasima nantinya. Semoga kedepan akan terpilih putra/putri Nagari Koto Tangah Simalanggang yang terbaik dan mampu memajukan perekonomian Nagari melalui Badan Usaha Milik Nagari ini.
Berikut di umumkan Hasil Ketetapan Panitia Seleksi Pengurus Bumnag Kotasima tahun 2021 Pada Link Dibawah ini....
Download Lampiran:
Pengumunan Hasil Seleksi Calon Pengurus Bumnag Kotasima 2021